Sedang mencari lowongan kerja BNI yang bikin karir makin bersinar? Jangan sampai ketinggalan info rekrutmen BUMN terbaru ini! Cara lamar Bank BNI ternyata nggak sesulit yang dibayangkan dan gaji di bank ini juga bikin semangatmu untuk melamar semakin tinggi.
BNI singkatan dari Bank Negara Indonesia adalah salah satu bank BUMN legendaris yang jadi kebanggaan negeri ini! Berdiri sejak 5 Juli 1946, BNI nggak cuma jadi pelopor penerbitan uang pertama RI (ORI) tapi juga punya jangkauan internasional dengan kantor di kota-kota besar dunia seperti New York, Tokyo hingga Amsterdam.
Dengan 195 cabang dan ribuan ATM di seluruh Indonesia, BNI hadir untuk melayani lewat beragam produk keren seperti tabungan, kartu kredit hingga asuransi.
Loker BUMN BNI: Officer Development Program (ODP) 2024
Simak informasi lengkap terkait lowongan kerja BNI berikut ini untuk mengetahui peluang karir, kualifikasi, dan cara melamar.
1. Officer Development Program (ODP) General Banking
Deskripsi Pekerjaan:
Program ini bertujuan mencetak pemimpin berkualitas dengan pelatihan komprehensif selama satu tahun. Peserta akan mendapatkan pengalaman mendalam di berbagai fungsi perbankan, termasuk:
- General Banking: Fungsi perbankan umum.
- Legal: Fungsi hukum.
- Consumer: Pelayanan kepada nasabah ritel.
- Global Analyst Program: Fokus pada Treasury, Perbankan Korporasi, Komersial, Internasional, dan Manajemen Risiko.
Kualifikasi Umum:
- Lulusan S1/S2 dari universitas terkemuka di bidang yang relevan.
- S1: IPK minimal 3,00.
- S2: IPK minimal 3,25.
- S1: 26 tahun.
- S2: 28 tahun.
Kualifikasi Khusus:
- Legal Program: Lulusan hukum dan memiliki pengalaman kerja di bidang hukum minimal 1 tahun (diutamakan).
- Consumer Program: Berpengalaman di bidang sales atau perbankan konsumer minimal 1 tahun (diutamakan).
- Global Analyst Program: Skor TOEFL minimal 550 atau setara (TOEFL iBT 75, IELTS 6, TOEIC 800).
2. Officer Development Program (ODP) IT BNI
Deskripsi Pekerjaan:
Program ODP IT dirancang untuk menyiapkan talenta muda yang inovatif dalam bidang teknologi informasi. Peserta akan menjalani pelatihan intensif selama satu tahun dan dievaluasi di akhir program.
Kualifikasi Umum:
- Lulusan S1/S2 dengan latar belakang pendidikan: Ilmu Komputer, Teknik Informatika, atau jurusan terkait.
- IPK minimal:
- S1: 26 tahun.
- S2: 28 tahun.
Kualifikasi Khusus:
- Menguasai bahasa pemrograman sesuai kebutuhan perusahaan.
- Memiliki kemampuan merancang dan mengembangkan alat atau sistem TI.
- Berpengalaman dalam pengembangan alat dan sistem TI di sektor perbankan atau industri keuangan non-perbankan (menjadi nilai tambah).
Keunggulan Karir di BNI melalui ODP
- Program pelatihan terstruktur untuk mendalami berbagai aspek perbankan.
- Eksposur internasional dan peluang karir di seluruh unit kerja BNI.
- Kompensasi Kompetitif: Termasuk gaji yang kompetitif, tunjangan, dan fasilitas lainnya.
- Didukung oleh budaya kerja kolaboratif dan tim yang berdedikasi.
Gaji di Bank BNI untuk Posisi ODP
Sebagai karyawan ODP, Anda akan mendapatkan gaji pokok yang kompetitif, ditambah tunjangan lainnya seperti insentif, fasilitas kesehatan, dan bonus tahunan.
Cara Melamar Lowongan Kerja di Bank BNI
1. Siapkan Dokumen:
- CV terbaru.
- Sertifikat TOEFL/IELTS.
- Ijazah dan transkrip nilai.
2. Daftar Online:
- Kunjungi laman resmi rekrutmen BNI di https://recruitment.bni.co.id dan pilih posisi yang sesuai.
- Isi Formulir:
- Lengkapi formulir pendaftaran dan unggah dokumen yang diminta.
- Ikuti Seleksi:
- Proses seleksi meliputi tes administrasi, psikotes, wawancara, dan tes kesehatan.
- Link Daftar : Pendaftaran